Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2021

SHALAT GERHANA MUSHOLA AL-MUHAIMIN

 Gerhana Bulan adalah peristiwa terhalanginya sinar Matahari oleh Bumi, sehingga tidak semuanya sampai ke Bulan, dilihat dari Bumi. Peristiwa yang merupakan salah satu akibat dinamisnya pergerakan posisi Matahari, Bumi, dan Bulan ini hanya terjadi pada saat fase purnama dan dapat diprediksi sebelumnya. Gerhana Bulan Total terjadi saat posisi Matahari-Bumi-Bulan sejajar. Hal ini terjadi saat Bulan berada di umbra Bumi, yang berakibat saat puncak gerhana bulan total terjadi, Bulan akan terlihat berwarna merah (terkenal dengan istilah Blood Moon ). Karena posisi Bulan saat terjadi gerhana berada di posisi terdekat dengan bumi (Perigee), maka Bulan akan terlihat lebih besar dari fase-fase purnama biasa, sehingga sering disebut dengan Super Moon . Sehingga, Gerhana Bulan Total tanggal 26 Mei 2021 dikenal juga dengan Super Blood Moon , karena terjadi saat bulan di Perigee (Bulan berada di jarak terdekat dengan Bumi). Sebagaimana sunnah Rasul Muhammad SAW umat muslim dianjurkan untuk melaksan

SHALAT IED 1442H

  "Allahu Akbar, Allahu Akbar Walillahil Hamd..." Untuk kedua kalinya DKM Mushola Al-Muhaimin menyelenggarakan shalat Ied di dalam lingkungan cluster Harmony 2. Pelaksanaan shalat Ied kali ini masih dalam kondisi pandemi sehingga protokol kesehatan pun tetap dijalankan. Bertindak sebagai khatib yaitu ustadz Dadan Herdiana, Lc, M.Pd sedangkan imam adalah ustadz M. Farham. Tema kali ini yaitu "Meraih Kebahagiaan Yang Hakiki". (Foto: M. Ali) Ketua DKM Mushola Al-Muhaimin H. Midarsah menyampaikan laporan kegiatan Ramadhan 1442H Ustadz Dadan Herdiana, Lc, M.Pd memberikan khotbah Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442H. Mohon Maaf Lahir dan Batin.